Abdya - Dalam rangka memupuk kemanunggalan TNI-Rakyat sekaligus mewujudkan kenyamanan lingkungan, anggota Babinsa dari Koramil 01/Blangpidie Kodim 0110/Abdya berbaur dengan warga melaksanakan gotong royong Jumat Bersih, di Desa Cot Jeurat Kecamatan Blangpidie, Jumat (22/4/2022).
Pelaksana harian Danramil Blangpidie Peltu Ismail Anwar dalam rilisnya menyebutkan, aksi gotong royong kali ini menyasar pembersihan parit dan semak belukar di sepanjang badan jalan kampung.
Ia menyebutkan kegiatan yang rutin dilaksanakan pada setiap Jumat itu diinisiasi oleh pihaknya dan disambut baik oleh masyarakat. Mereka mengaku, kebersihan di sektor umum ini hanya bisa terwujud dengan cara kerja sama/gotong royong.
"Kegiatan Jumsih ini memang ditunggu oleh warga. Semuanya hadir dan ikut kerja. Karena di sini, hari Jum'at mereka libur kerja dan tidak pergi ke mana-mana, " beber Plh. Danramil.
Ia menyebutkan selain untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan, momen gotong royong juga dapat memperkokoh kebersamaan baik antara TNI dengan warga maupun antara warga itu sendiri.
"Khususnya di Aceh, gotong royong Jumat Bersih ini sudah menjadi budaya sendiri. Oleh karena itu karakter daerah ini harus kita dukung, karena ini sejalan dengan Kemanunggalan TNI-Rakyat, " singkatnya.
Baca juga:
TNI Polri di Jeumpa Kawal Percepatan Vaksin
|